loading...

Tanya jawab Seputar MLM

Bagaimana cara memilih peluang MLM:?

Pertama, kita pelajari manajemen, visi dan misi perusahaan tersebut. Bagaimana reputasi dan prestasi tim manajemen? Pernahkah terlibat dalam tindakan melanggar hukum? Buka-tutup perusahaan MLM sebelumnya?



Apakah visi & misinya dapat memberikan nilai tambah bagi masyarakat di jangka panjang, realistis, jelas dan memiliki program kerja untuk mencapainya.



Apakah produk-produknya memiliki keunikan yang tidak dimiliki deh perusahaan lain, harga pantas dan diinginkan oleh masyarakat?



Apakah sistem bonusnya menguntungkan dan realistis? Bila Anda harus memiliki lebih dari 10 'kaki' yang solid ke samping, sistem tersebut umumnya cukup sulit untuk menghasilkan bonus yang memadai.



Apakah pihak perusahaan mengajarkan bagaimana memberikan presentasi yang efektif? Memiliki program motivasi dan duplikasi yang mudah dimengerti?

Terakhir, apakah tren perusahaan MLM tersebut sedang naik daun atau justru turun?


Tidak ada komentar:

Posting Komentar